Rabu, 13 April 2011

Kecantikan Rambut



Kecantikan Rambut - Kesibukan kegiatan sehari-hari anda membuat anda tidak sempat menata rambut? Ada beberapa tips singkat untuk kecantikan rambut anda agar tetap terjaga.

Jika anda tidak sempat Blowing Rambut di pagi hari dan memiliki masalah rambut yang helaian rambutnya keluar tak beraturan? Biasanya rambut yang panjang sering mengalami hal ini. Anda bisa bisa mencoba trik ini:  Pertama lakukan keramas pada malam hari, dan gunakan handuk untuk mengeringkannya kemudian oleskan krim  penata rambut mulai dari ujung sampai akar rambut, biarkan mengering. Sisir rambut anda, kemudian sanggul di bagian tengkuk. Keesokannya, lepaskan sanggulan dan ikatan rambut. Terakhir, sisir rambut anda menggunakan jari untuk memisahkan gelombang rambut.

Tips berikutnya menciptakan Rambut Bergelombang (Beachy Waves) ala gadis California. Caranya, pertama setelah berkeramas dan mandi, keluarkan sisa-sisa air dengan memeras rambut dengan tangan. Yang kedua, gunakan mousse di tangan. Kemudian miringkan kepala Anda, oleskan maousse ke rambut mulai dari akar sampai ujung rambut, gunakan secara merata ke bagian yang lain. Terakhir, biarkan rambut kering secara alami. Jangan dirapikan ataupun di disisir.

Mengatasi helaian Rambut yang Melayang. Untuk mengatasinya anda bisa memberikan pelembab pada rambut anda. Setiap kali anda berkeramas, gunakan kondisioner yang pekat. Hindari mengucek atau mengikat rambut dengan handuk, lebih baik tekan rambut anda dengan handuk. Seusai itu saat rambut lembab, olesi rambut anda dengan campuran krim atau pelurus rambut seperti kondisioner, lalu biarkan rambut mengering. Jika anda tidak sempat melakukan hal ini, anda bisa melakukan blow dry. 

Agar rambut anda terlihat bersih lebih lama. Anda bisa melakukan trik dengan menguncir rambut anda seperti kunciran kuda hingga ke bagian kepala atas. Kemudian lepas ikatan kunciran pagi hari lalu rapikan rambut anda dengan pelurus rambut. Untuk menutup sisa minyak yang terlihat, anda bisa gunakan bando atau kacamata sebagai penutup, sehingga rambut tidak terlihat lepek.

Menutup helaian uban. Jika helaian uban mengganggu penampilan anda, jangan sesekali mencabutnya! Karena bisa mengakibatkan akar rambut rusak dan kebotakan. Solusinya, anda bisa menggunakan cat rambut atau jika anda tidak punya waktu banyak, anda bisa menggunakan maskara hitam untuk mewarnai rambut.

Cara memberikan volume jika rambut anda tipis. Caranya, anda bisa menggunakan hairspray yang ringan ketika rambut masih lembab ke bagian akar rambut, anda juga melakukannya dengan blow dry dengan menundukkan kepala selama beberapa menit. Kemudian angkat kepala anda dan rapikan. Hasilnya rambut anda akan lebih bervolume dan tidak lagi terlihat tipis.


Anda sedang membaca artikel tentang Kecantikan Rambut dan anda bisa menemukan artikel Kecantikan Rambut ini dengan url https://tipssehatkita.blogspot.com/2011/04/kecantikan-rambut.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Kecantikan Rambut ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Kecantikan Rambut sumbernya.